Face diet ini lebih menekankan pada pentingnya menjaga asupan makanan bagi kulit untuk menghilangkan kerutan dan penuaan dini. Dengan melakukan face diet ini selama tiga hari, Anda akan mendapatkan kulit yang kencang, bercahaya, dan bebas kerutan.
Ahli dermatologi Amerika, Dr Nicholas Perricone, mengatakan bahwa face diet ini bisa dilakukan dengan mengontrol pola dan nafsu makan, serta menghindari beberapa jenis makanan dan minuman. Perricone percaya bahwa konsumsi alkohol, gula, garam, dan kopi akan membuat peradangan di kulit, dan memicu penuaan dini. Ia pun menganjurkan untuk mengurangi asupan tersebut dan menggantinya dengan berbagai makanan yang bisa meningkatkan kesehatan kulit seperti minyak omega 3 dan antioksidan, yang melindungi membran sel-sel kulit di sekitar wajah dan membantu mempertahankan kelembaban kulit.
Ia juga merekomendasikan untuk mengonsumsi banyak air putih karena selain baik untuk kesehatan tubuh dan pencernaan, air putih juga terbukti mampu melembabkan dan menyehatkan kulit. Dalam tiga hari ini Anda disarankan untuk banyak mengonsumsi daging ikan salmon, sayuran hijau, buah, dan kacang-kacangan. Semua makanan ini memiliki antioksidan dan asam lemak yang bergizi tinggi. Salad salmon dan buah untuk makan siang, ikan salmon, sayuran hijau, dan buah untuk makan malam. Kurangi juga konsumsi kafein, karena kandungan kafein yang terlalu banyak dalam darah bisa melebarkan pembuluh darah dan membuat kulit terlihat memerah.
Dengan diet ini wajah bisa terlihat lebih cerah, dan sehat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar